Penjabat Bupati Sumedang Lantik 5 Penjabat Kepala Desa Baru

kos

KBT NEWS ID SUMEDANG - Penjabat (Pj) Bupati Sumedang, Herman Suryatman, melangsungkan pelantikan 5 penjabat kepala desa di Gedung Negara Kabupaten Sumedang. Pelantikan ini merupakan langkah penting dalam menjaga kelancaran pemerintahan di tingkat desa. Jumat, 22 September 2023

Kelima penjabat kepala desa yang dilantik dalam acara ini adalah Ai Toyaidah Hidayat, SE sebagai Pj. Kepala Desa Cimanggung, Didin Wahyudin sebagai Pj. Kepala Desa Sindangpakuon Kecamatan Cimanggung, Wahyu sebagai Pj. Kepala Desa Cipanas Kecamatan Tanjungkerta, Asep Dadang sebagai Pj. Kepala Desa Cipamekar Kecamatan Conggeang, dan Heni Rohaeni sebagai Pj. Kepala Desa Krisik Kecamatan Jatinunggal.

Kelima penjabat kepala desa ini telah ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Sumedang yang diterbitkan pada tanggal 19 September 2023 dan ditandatangani oleh Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir.

Herman Suryatman, dalam pernyataannya, mengakui pelantikan ini sebagai sebuah kehormatan. Ia juga menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada mantan kepala desa di lima desa yang sebelumnya telah menjalankan tugas mereka dengan baik.

"Jadi saya tadi mengucapkan terima kasih, termasuk kita support cinderamata untuk 5 kades, sebagai bentuk penghargaan dari kami, Pemda Kabupaten Sumedang, (5 pejabat) yaitu mantan kades Cimanggung, Sindangpakuon, Cipanas, Cipamekar, dan mantan kades Kirisik,” ujar Herman.

Herman juga memastikan bahwa semua penjabat kepala desa yang dilantik berasal dari kalangan Aparatus Sipil Negara (ASN). Hal ini dilakukan karena ASN memiliki pendapatan yang telah diatur, termasuk gaji dan Tunjangan Prestasi Pegawai (TPP).

“Semuanya ASN, karena ASN tentu yang bersangkutan sudah memiliki pendapatan, kelimanya ada gaji ada TPP, dan sekarang diberikan tugas oleh negara untuk menjadi penjabat jadi kami meminta kelimanya totalitas untuk kerja keras, kerja cerdas, dan tentu kerja ikhlas,” tambahnya.

Pelantikan ini diharapkan dapat memastikan kontinuitas pemerintahan di lima desa tersebut dan memastikan bahwa pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan lancar. (rd*)

Tags